Kamis, 29 Mei 2014

Copa Futsal Indonesia, Membuat Futsal Menjadi Tayangan Sexy

Rakernas Copa Futsal Indonesia di Gedung Menpora

MESKI PSSI memiliki Badan Futsal Nasional (BFN) tak berarti penggarapan futsal sudah dilakukan secara sungguh-sungguh sama seperti PSSI menggarap sepakbola.

Karena itu, peran orang perorangan atau kelompok, dibutuhkan untuk lebih banyak menggali potensi pemain dan potensi bisnis futsal di Indonesia.

Itulah antara lain mengapa Budiana Group, perusahaan yang banyak bergerak di bidang media digital dan konten olahraga, membentuk PT Copa Futsal Indonesia untuk menggelar Liga Copa Futsal Indonesia mulai September 2014.

Melalui Liga CFI diharapkan klub-klub yang selama ini membina futsal di seluruh Indonesia memiliki kompetisi yang teratur, berkesinambungan, terarah, dan profesional. Hal itu diharapkan menjadi semacam tuas munculnya animo lebih besar lagi untuk setiap orang peduli pada pembinaan futsal. Dengan gerakan yang kemudian menjadi massal dan masif, pada saatnya futsal tak hanya melahirkan bibit-bibit pemain andal di tingkat nasional, tapi juga memunculkan ladang bisnis baru seperti halnya sepakbola.

Langkah lanjutan dan lebih nyata sudah dilakukan PT CFI dengan menggelar Rapat Kerja di Jakarta, 27-28 April. Beberapa hal fundamental dibahas dalam Raker, terutama Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PT CFI sebagai patokan langkah ke depan.

PT CFI memang tak ingin gegabah dalam melangkah. Itu sebabnya pada Raker tersebut, Taufik Jursal Effendi selalu CEO PT CFI menyebut, untuk tahap pertama, Liga CFI tetap digelar di 7 region dengan masing-masing region terdiri atas 10 tim. Ke-7 region itu terdiri atas Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kaltim/Kaltara, dan Sulawesi Selatan. Melalui tujuh region itu PTCFI ingin menegakkan fondasi yang kokoh sebagai pijakan langkah ke depan.

Edwin Satria, Chairman Budiana Group, berharap, dukungan seluruh elemen masyarakat agar apa yang mereka rintis bisa berkembang menjadi besar. “Klub, pemain, keluarga, fans, dan komunitas di sekitarnya harus bersatu untuk sama-sama memajukan futsal di Indonesia,” kata Edwin. “Dengan begitu, klub bisa mandiri dan kompetisi pun bisa langgeng.”

Dengan sinergi seluruh elemen tersebut, Agung Kristianto, Chief Marketing Officer (CMO) PT CFI, meyakini pada akhirnya futsal akan lebih punya nilai jual, termasuk dalam tayangan-tayangan tv nasional. Saat ini, tayangan langsung sepakbola tetap jadi primadona dan futsal belum banyak dilirik media elektronik karena nilai jualnya masih rendah.

“Mereka mungkin masih lebih suka mengisi slot waktu dengan tayangan sinetron ketimbang futsal, bahkan Kejuaraan Dunia Futsal sekalipun,” kata Agung.

Melalui Liga CFI, Agung yakin kelak tayangan futsal pun tak kalah sexy dibandingkan sepakbola. Keyakinan itu tentu juga muncul karena PT CFI berada di bawah Budiana Group, perusahaan yang melalui PT InterSport Marketing merupakan pemegang hak media (Media Rights Holder) FIFA World Cup 2014. Budiana Group juga partner BV Sports, pemegang hak komersial Indonesia Super League (ISL), Divisi Utama, dan ISL U-21.

Jadi, dengan suprastruktur yang sudah mereka bangun dan miliki, tak ada alasan futsal Indonesia akan kalah sexy bahkan dibandingkan sepakbola.

Tapi, memang, dibutuhkan kerja keras, tekun, cermat, gesit, cekatan, agar apa yang mereka cita-citakan benar-benar bisa terwujud, seperti ditandaskan Taufik Jursal.

“Kami akan membangun peradaban baru, tak cuma di sepakbola, tapi juga futsal,” tandas Ketua Umum Asosiasi Sekolah Sepakbola Indonesia (ASSBI) ini.

sumber : http://copafutsalindonesia.com/index.php/component/k2/item/339-copa-futsal-indonesi-membuat-futsal-menjadi-tayangan-sexy

Coach Ucup

Coach Yusup... ( Bang Ucup)

coach YUSUP WIBISONO

Sekilas Prestasi Bang Ucup :



PRESTASI PELATIH
Tahun
Event
Team
Prestasi
2008
Pocari Sweat Futsal
SMU 10 Bekasi
Juara 1
2009
Kit Futsalismo
SMU Pangsoed Bekasi
Perempat Final
2009
SMU 3 Jakarta Cup
SMUN 26 Jakarta
Juara 3
2009
Bank BNI Cup
SMUN 26 Jakarta
Juara 3
2010
Piala Gubernur Fauzi Bowo
SMUN Taman Harapan Bekasi
Juara 2
2010
SMU 5 Jakarta Cup
SMKN 39 Jakarta
Juara 3
2010
SMU 10 Bekasi Cup
SMUN Taman Harapan Bekasi
Juara 3
2010
SMU 45 Bekasi Cup
SMUN Taman Harapan Bekasi
Juara 1
2010
SMU Penabur Cup
SMUN Taman Harapan Bekasi
Juara 1
2010
My Futsal Turnament U21
COMBOR FC
Juara 3
2011
UI CUP Futsal
Univ. Bung Karno
Juara 1
2011
UNTAR CUP Futsal
Univ. Bung Karno
Juara 1
2012
UNTAR CUP Futsal
Univ. Bung Karno
Juara 1
2012
Divisi 1 LIFUMA
Univ. Bung Karno
Juara 1
2013
SMU 21 Jakarta Cup
SMKN 39 Jakarta
Juara 2
2013
Futsal U21 Bekasi
PUF Academy
Juara 1
2013
Djarum Super Futsal
PUF Academy
Juara 1
2013
Meetland Cup Bekasi
PUF Academy
Juara 2
2014
Piala Walikota Bekasi
PUF Academy
Juara 1
2014
Meetland Cup Bekasi
PUF Academy
Juara 2

PuF Management

PuF Academy Management


Makna Logo PuF

Logo PUF Academy




Rabu, 28 Mei 2014

BIOGRAFI



Ø  BIOGRAFI

Pondok Ungu Futsal adalah sebuah tim futsal yang bermula dari dibentuknya team futsal Ayam Penyet. Ayam Penyet Futsal terbentuk pada tanggal 27 November 2009, terdiri dari 15 pemain siswa SMK/SMA di Jakarta dan bekasi. Tujuan utama dari Ayam Penyet Futsal adalah membangun kekeluargaan di dalam tim sehingga menciptakan kenyaman bagi para pemainnya dan dapat berprestasi di dunia futsal. 

Ayam Penyet Futsal meraih gelar pertamanya pada bulan Januari 2010 di Turnamen Kelly Futsal Bekasi, walaupun hanya menempati peringkat kedua, namun suatu prestasi yang membanggakan mengingat usia terbentuknya tim ini.
 Fuguh - Ayam Penyet Futsal Captain

            Ayam Penyet Futsal aktif mengikuti turnamen – turnamen Futsal di Jakarta dan Bekasi dengan prestasi :
NO
EVENT
TAHUN
LOKASI
PRESTASI
1
Turnamen Kelly Futsal U-19
2010
Kelly Futsal Bekasi
Peringkat 2
2
Turnamen Castrol Jabodetabek 1st
2010
Harapan Indah bekasi
Juara 1
3
Turnamen Direct Futsal 1st
2010
Harapan Indah bekasi
Juara 1
4
Turnamen NIKE Nasional
2010
Monas Jakarta
Peringkat 2
5
Turnamen Direct Futsal 2nd
2011
Harapan Indah bekasi
Juara 1
6
Open Turnamen Jakarta
2011
Winner Futsal
Peringkat 2
7
1 Open Turnamen Jabodetabek
2011
Titian Kencana Bekasi
Juara 1
8
Open Turnamen Bekasi
2011
Prima Futsal Bekasi
Juara 1
9
Turnamen Direct Futsal 2nd
2011
Futsal City
Juara 1
10
Turnamen Futsal City
2011
Futsal City
Peringkat 2
11
D’Winner Futsal Party
2011
Winner Futsal
Peringkat 3
12
Open Turnamen 1st
2011
Pondok Ungu Bekasi
Juara 1
13
Turnamen Direct Futsal 3rd
2012
Winner Futsal
Juara 1
14
Open Tournament Noorma Futsal
2012
Noorma Futsal
Juara 1
15
Open Tournament 2nd
2012
Pondok Ungu Bekasi
Juara 1
16
Citra Futsal  Open Tournament
2012
Citra Futsal Bekasi
Peringkat 2
17
Open Turnamen 3rd
2013
Pondok Ungu Bekasi
Juara 1

AP Futsal @ Castrol Tournament 2010

 AP Futsal @ NIKE Tournament 2010

Banyak dari pemain Ayam Penyet Futsal yang berprestasi di  PORDA untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional dan mendapat beasiswa pendidikan di perguruan tinggi diantaranya :
NO
NAMA
BEASISWA
PERSTASI
1
Eka Sanjaya
STIE Pembangunan
Porda Bekasi 2014, Juara 1 LIFUMA 2012

2
Tito Irmadi
STMT Trisakti
Porda Bekasi 2014, Pemain Kontrak My Futsal (Liga Amatir)

3
Tricahyo Ramadhan
STMT Trisakti
Porda Bogor 2014, Tax Trisakti (Juara LIFUMA 2013)

4
Saputra
STIE Pembangunan
My Futsal (Liga Amatir), Juara LIFUMA 2012

5
Rafeal
Universitas Negeri Jakarta
Pelindo (Liga Futsal Indonesia)

6
Ajibowo
Universitas Negeri Jakarta
Cairo Indo Futsal (Liga Futsal Indonesia)

7
Restu Meilianto
Universitas Negeri Jakarta


8
M. Ifnu

Cairo Indo Futsal (Liga Futsal Indonesia), PT. Denso










Pada tanggal 01 Januari 2013 Ayam Penyet Futsal membentuk Academy Futsal yang bertempat di Pondok Ungu Bekasi Utara dengan nama Pondok Ungu Futsal, hampir 90% berisikan pemain Ayam Penyet Futsal dan beberapa pemain asli dari bekasi (Pondok Ungu). Tujuan dibentuknya Pondok Ungu Futsal adalah untuk membangun dan memperluas hubungan kekeluargaan antar pemain dan membentuk management yang lebih baik.

Dengan latihan yang keras dan semangat dari para pemain, manager dan pelatih Pondok Ungu Futsal, tujuan utama tim ini untuk menjuari Liga Futsal U-21 Bekasi terwujud, tepat di bulan Mei 2014, Pondok Ungu Futsal mampu menang di partai Final setelah mengalahkan tim futsal Biang Kerok dengan Skor 4 - 3.
    Pondok Ungu Futsal mampu berprestasi di turnamen-turnamen Futsal, diantaranya :


NO
EVENT
TAHUN
LOKASI
PRESTASI
1
Liga Futsal U-21 Bekasi
2013
Bekasi
Juara 1
2
Turnamen Futsal Fest Gudang Garam International
2013
Bee Futsal Cengkareng
Juara 1
3
Open Turnament Metland
2013
Metland Futsal
Peringkat 2
4
Walikota Cup Bekasi
2014
Bekasi
Juara 1
5
Turnamen Futsal U-21 Jakarta
2014
Menteng Jakarta
Peringkat 2
6
Turnamen AAFI U-16 Reg. MAX-7
2014
Kemayoran Jakarta
Peringkat 2
7
Open Turnament Metland
2014
Metland Futsal
Peringkat 2






Ø  VISI dan MISI

  •  Visi

1.      Mengembangkan olahraga futsal khususnya di sekitar pondok ungu/ bekasi.
2.      Melahirkan pemain futsal berprestasi.
3.      Menjadi team futsal yng profesional dan kompetitif.

  •  Misi

Membentuk tim Futsal yang berjenjang U-13 , U-16, U-19, dan Tim Senior dengan tujuan untuk melahirkan pemain muda berbakat agar bisa lebih berkembang dan mampu bersaing menjadi pemain timnas futsal indonesia. 





















write by . Fuguh








edit by . Fahmi_alvian